Saturday, October 22, 2016

Pengantar Bisnis Informatika

Share it Please
GO – JEK


Pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai perusahaan yang membahas tentang perekrutan pekerja atau karyawan, disini saya akan membahas perusahaan GO – JEK yang sedang berkembang dengan berbagai jasa – jasanya. 



GO-JEK adalah sebuah perusahaan teknologi berjiwa sosial yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan pekerja di berbagai sektor informal di Indonesia. Go – jek  bermitra dengan sekitar 200.000 pengendara ojek yang berpengalaman dan terpercaya di Indonesia, untuk menyediakan berbagai macam layanan, termasuk transportasi dan pesan antar makanan.
Kegiatan GO-JEK bertumpu pada tiga nilai pokok: kecepatan, inovasi, dan dampak sosial.
Para Driver GO-JEK mengatakan bahwa pendapatan mereka meningkat semenjak bergabung sebagai mitra, mereka juga mendapatkan santunan kesehatan dan kecelakaan, serta mendapat akses ke lebih banyak pelanggan melalui aplikasi kami.
GO-JEK telah resmi beroperasi di 10 kota besar di Indonesia, termasuk Jakarta, Bandung, Bali, Surabaya, Makassar, Yogyakarta, Medan, Semarang, Palembang, dan Balikpapan dengan rencana pengembangan di kota-kota lainnya pada tahun mendatang.


ANALISIS GO-JEK INDONESIA

  • Sthrenghts / Kekuatan

Kekuatan dari dalam yang dimiliki oleh Go-jek adalah satu-satunya model alat transportasi umum yang menawarkan berbagai macam kemudahan Selain menyediakan jasa antar jemput penumpang, Go-Jek juga menyediakan jasa lain yang cukup membantu seperti kurir instan, dan personal shopping tercepat, selain itu keunggulan dari go-jek ini adalah menggunakan layanan sms, telepon dan aplikasi mobile jadi penumpang tidak perlu menghampiri tukang ojek cukup telepon atau mengirim pesan Go-jek akan menghampiri anda.

  • Weakness / Kelemahan

Kelemahan dari Go-jek ini adalah ketika pelanggan menggunakan layanan personal shopping mungkin barang yang di inginkan kurang sesuai dengan yang di inginkan ketika kurang lengkap menjelaskan barang apa yang ingin dibeli dan saat ini go-jek masih menyediakan credit untuk pembelian barang tidak lebih dari satu juta rupiah.

  • Oportunities / Peluang

Peluang yang yang dimiliki Go-jek ini adalah Go-jek dapat memperluas jangkauannya sampai ke kota-kota besar di indonesia bukan hanya di Jakarka karena dengan adanya Go-jek Indonesia ini dapat juga membantu Tukang Ojek lainnya dalam hal beroperasi sehingga struktur tranportasi umum di Indonesia menjadi lebih baik kedepannya.

  • Threaths / Ancaman

Ancaman yang akan dihadapi go-jek saat ini adalah munculnya pesaing baru yang bergerak di bidang yang sama.

JOB GO – JEK

Bahkan nama go – jek lebih mengansumsikan bahwa pekerjanya hanya tukang ojek, tapi mereka hanyalah TIM yang berada di luar ruangan. Dengan itu TIM di dalam mengembangkan perusahaan itu lebih banyak bertugas.

1. Direktur Utama
-     Memutuskan dan menentukan peraturan dan kebijakan tertinggi perusahaan.
-          Bertanggung Jawab dalam memimpin dan menjalankan perusahaan.
-          Bertanggung Jawab atas keuntungan dan juga kerugian yang dialami perusahaan
-          Merencanakan serta mengembangkan sember-sumber pendapatan dan pembelanjaan
       kekayaan perusahaan.

2. Wakil Direktur
-          Membantu Semua Tugas Direktur Utama yang merupakan wakil di masing-masing area.


3.  Manager IT
-    Mengembangkan dan menyusun strategi dan rencana IT Go-jek dalam hal mempermudah  
      pekerjaan dan dalam pelayanan kepada pelanggan.
-        Mengkoordinir dan mengelola pendayagunaan software, hardware, Brainware dan
      jaringan di bidang TIK untuk mencapai kinerja optimum Go-Jek Indonesia.
-        Mengelola layanan perancangan sistem kompterisasi dan progam aplikasi perangkat
      yang terintegrasi.

4. Manager Pemasaran
-    Melatih, menetapkan, melatih dan mengevaluasi karyawan front office.
-        Memastikan bahwasaanya karyawan mengetahui sistem komputerisasi, etika  
      menerima keluhan secara langsung atau via telepon dan strandar operasional
      Go-jek.
-          Menangani keluahan pelanggan yang tidak   bisa di selesaikan bawahannya
-          Membuat laporan daftar pelanggan.

Assurance (Jaminan)
Dalam pelayanannya Gojek berusaha untuk membuat konsumen merasa aman dalam hal pemakaian jasa Go-jek, dan juga selalu sopan terhadap konsumen, Seperti:
  • Transparent pricing, Free shower cap and masker
  • Selalu mengutamakan kejujuran dan kepercayaan


Tanggung Jawab Perusahaan

  1. Go – jek peduli akan keselamatan pengguna Aplikasi atas pertimbangan pribadi semata dan sepenuhnya, go - jek  bersedia untuk memberikan bantuan keuangan jika pengguna mengalami kecelakaan, menderita cidera atau meninggal saat dijemput oleh Penyedia Layanan.
  2. Go – jek juga bersedia untuk memberikan bantuan keuangan sampai dengan Rp 10.000.000 atas pertimbangan pribadi dan mutlak kami untuk barang yang hilang atau rusak saat menggunakan layanan dari Penyedia Layanan sepanjang barang tersebut mematuhi Ketentuan Penggunaan. 
  3.   Perlindungan atas hak kenyamanan konsumen sudah diatur dalam Pasal 4 UUPK yang menyatakan bahwa konsumen memiliki hak atas kenyamanan, keamanan, dan keselamatan dalam mengkonsumsi barang dan/atau jasa dan Pasal 7 UUPK mengenai kewajiban pelaku usaha beriktikad baik dalam melakukan kegiatan usahanya.


Referensi:


No comments:

Post a Comment

Followers

Follow The Author